
UMS Rappang Dorong Digitalisasi Pengusaha Karangan Bunga Sidrap
NARASIRAKYAT, Sidrap — Dalam rangka mendukung pelaku Usaha Kecil dan Menengah (UKM) menghadapi tantangan di era ekonomi digital, Program Studi Kewirausahaan Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS Rappang) menyelenggarakan seminar bertajuk “Penguatan Kapasitas Pengusaha Papan Karangan Bunga dalam Menghadapi Tantangan Ekonomi Digital Melalui E-Commerce.” Seminar yang digelar beberapa waktu lalu dipimpin oleh tim pelaksana yang diketuai oleh Inna Mutmainnah Cahyani Thahir, S.E., M.M, dosen Program Studi Kewirausahaan UMS Rappang. Pemateri utama Bahtiar Herman, S.E., M.M. memaparkan berbagai strategi mengoptimalkan potensi pasar di era digital.
Bahtiar Herman menyoroti bahwa industri papan karangan bunga di Kabupaten Sidenreng Rappang terus tumbuh seiring tingginya permintaan untuk berbagai acara seperti pernikahan, peringatan duka, dan event bisnis. Namun, tantangan signifikan masih dihadapi, terutama dalam akses pasar yang terbatas dan minimnya adopsi teknologi digital.
“Konsumen kini lebih memilih mencari produk melalui platform online seperti media sosial dan marketplace. Oleh karena itu, penting bagi pengusaha untuk memahami strategi pemasaran digital yang efektif,” ujar Bahtiar melalui WhatsApp pada Senin sore (3/2/2025).
Fokus Seminar dan Workshop
Kegiatan ini menitikberatkan pada penguatan keterampilan digital para peserta dengan beberapa agenda, seperti:
- Pemanfaatan Media Sosial: Strategi pemasaran digital melalui Instagram, Facebook, dan TikTok.
- Penggunaan E-Commerce: Optimalisasi platform seperti Shopee dan Tokopedia.
- Adaptasi Tren Konsumen: Meningkatkan layanan cepat, personalisasi produk, dan kemudahan transaksi online.
- Workshop Interaktif: Pembuatan akun media sosial profesional, strategi penjualan di marketplace, serta pembuatan website sederhana.
Artikel Lainnya :
- UMS Rappang Magangkan Mahasiswa FISIP ke 38 Lokasi di Sidrap
- Gelar Milad ke III, HIMASKA FEB UMS Rappang Gelorakan Semangat Solidaritas dan Kebersamaan
- Persiapan Akreditasi PPG FKIP UMS Rappang, Fokus Tingkatkan Mutu Pendidikan
- Prof. Jamal Pimpin Rapat Strategis, UMS Rappang Siap Luncurkan Program Doktor Administrasi Publik
- Prodi Hukum Bisnis UMS Rappang Komitmen Ciptakan Lulusan Berkualitas dan Berdaya Saing Global