
Mahasiswa UMS Rappang Ikuti Seleksi Kompetensi Debat Tingkat Nasional
SimpulRakyat.co.id, Sidrap – Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia menggelar kegiatan National University Debating Championship (NUDC) dan Kompetisi Debat Mahasiswa Indonesia (KDMI) tahun 2023.
Proses seleksi Kegiatan ini dilakukan Di lantai 2 Rektorat Universitas Muhammadiyah Sidenreng Rappang (UMS) , Senin (27/03/2023) lalu.
Dengan tajuk kegiatan ” Dare to Speak, Ekspresikan Idemu” , para Mahasiswa UMS Rappang ikut serta berpatisipasi dalam seleksi internal untuk menemukan debater-debater handal dan siap berkompetisi.
Selain itu kompetisi seleksi tingkat UMS merupakan kesempatan baik yang bertujuan mendeteksi bakat-bakat baru untuk dipersiapkan ke kompetisi-kompetisi selanjutnya.
Sam Hermasyah, Dosen UMS Rappang juga sebagai dewan juri dalam kompetisi ini mengungkapkan Keikutsertaan para Mahasiswa UMS Rappang dalam lomba debat tersebut sebagai ajang untuk menumbuhkan soft skill. mahasiswa.
“Tuntutan abad sekarang ini, mahasiswa selain memiliki hard skill juga memiliki soft skill yang bagus. Inilah yang kami harapkan, mahasiswa-mahasiswi UMS Rappang belajar tidak hanya di dalam kelas, tetapi juga mengasah keterampilan di kegiatan-kegiatan seperti debat, pidato dan sebagainya,” tuturnya.
Pemenang dalam Kegiatan tersebut berhak mewakili UMS Rappang di ajang seleksi nasional NUDC dan KDMI LLDIKTI wilayah IX
Diketahui, sebagai juri dalam kegiatan tersebut antara lain Dr Sam Hermansyah S.Pd M.Pd, Muhammad Aksan SP M.Sc, Isumarni S.Pd M.Pd, Nurul Faradillah S.Pd M.Pd. (*)
(https://www.simpulrakyat.co.id/2023/03/mahasiswa-ums-rappang-ikuti-seleksi-kompetensi-debat-tingkat-nasional.html)
Artikel Lainnya :
- Bersinergi, UMS Melakukan Penelitian di SMP Muhammadiyah Rappang
- Umat Terbaik adalah Mereka yang Bersungguh-Sungguh dalam Meningkatkan Etos Kerja
- Paham Islam Berkemajuan Memiliki Sanad yang Sahih kepada Kiai Ahmad Dahlan
- Struktur PWM Sulsel 2022–2027 Terbentuk, Ambo Asse: Langsung Start Kerja!
- PHIWM Petunjuk Teknis Warga Persyarikatan dalam Berhubungan dengan Manusia dan Allah SWT